fbpx
Skip to content

Santo Albertus de Trapani

Rp20.000

Penulis: Rm. Edison R. L. Tinambunan, O.Carm.
Ukuran: 14 x 21 cm
Tebal: 56 halaman
Terbit: Mei 2019 (Cetakan V)
ISBN 978-979-3725-37-6

Category:

Apa artinya sebuah nama? Nama itu mengungkapkan hakikat seseorang, identitas pribadi dan arti kehidupannya. Maka, menyatakan nama berarti membiarkan diri orang itu dikenal lebih dalam oleh orang lain dan supaya dapat dipanggil secara pribadi.
Ketika pasutri dari Trapani, Pulau Sicilia, Italia, bernama Benedictus degli Abbati dan Joana de Salzi dianugerahi seorang putra, ini terjadi setelah sekitar 25 tahun pernikahan mereka, anak itu diberi nama Albertus. Ketika sudah dewasa dan menjadi biarawan Karmel, ia diberi julukan “Si Mulut Kebenaran”. Inilah hakikat dan identitas pribadi dari Trapani ini. Dalam percakapan sehari-hari dengan siapa pun yang dijumpainya, juga dalam khotbah-khotbahnya, ia selalu menyatakan kebenaran, bukan berita hoaks.
Dalam buku ini, Rm. Edison R.L. Tinambunan, O.Carm. memaparkan secara jelas, dilengkapi dengan banyak gambar atau lukisan tentang Santo Albertus dari Trapani, yang pesan rohaninya terus bergaung hingga zaman now, yakni agar anak-anak Tuhan mampu menjadi pencinta, penghayat dan pewarta kebenaran.
Jika Anda ingin mengenal lebih dalam orang kudus Karmel yang hidup pada abad XIII ini, buku berjudul Santo Albertus dari Trapani akan membantu Anda.

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “Santo Albertus de Trapani”

Your email address will not be published. Required fields are marked *