Topik pembinaan karakter siswa, selama ini banyak diomongkan di seminar-seminar dan dalam pembinaan rutin para guru, tapi jarang dipikirkan untuk dikerjakan secara serius. Dunia pendidikan kita sibuk menata kurikulum untuk mengolah akal, tapi lupa memikirkan cara mengolah jiwa para siswa. Ketidakseimbangan mengolah kedua hal ini telah mengakibatkan meredupnya etika dan moralitas dalam dunia pendidikan. Para siswa cemerlang dalam ilmu pengetahuan, hebat dalam memanfaatkan teknologi, tetapi gagal menghidupkan etika dan moral dalam hidup entah bersama maupun secara individu. Beberapa waktu belakangan ini, euforia pendidikan karakter siswa menyeruak ke permukaan lalu kita sulit merumuskan substansi keberadaannya, kikuk mencari bentuk, dan tidak tahu di ruang mana dan dengan metode apa pendidikan karakter siswa itu harus diimplementasikan (Dr. Hipolitus Kristoforus Kewuel dalam Pengantar). Buku ini menawarkan konsep dan merancang langkah-langkah implementasinya yang baik dan runtut.
KURIKULUM HATI: Mengembangkan Pola Pendidikan yang Mengedepankan Pendidikan Karakter
Rp15.000
Penulis: Aljuprianus Susar, S.E, M.Pd (Fr. M. Polikarpus, BHK), Lambertus Topo M.Pd (Fr. M. Agustinus, BHK), Bernardinus Kristianto, S.Pd
Terbit: Oktober 2023
Ukuran: 11 x 18 cm
Tebal: 132 hlm
Out of stock
Category: Buku Baru
Be the first to review “KURIKULUM HATI: Mengembangkan Pola Pendidikan yang Mengedepankan Pendidikan Karakter” Cancel reply
Reviews
There are no reviews yet.